Anda mungkin cukup sering mendengar K3 migas, pengawas k3 migas, atau operator k3 migas. Namun, tidak tahu sebenarnya apa perbedaan ketiganya? Apakah tugas K3 migas sama dengan pengawas k3 migas dan operator? Kalau memang berbeda, bagaimana tingkatnya dan lain-lain.
Informasi di bawah ini bisa menjadi referensi tambahan. Apalagi bagi Anda yang ingin mendalami profesi yang berhubungan dengan migas. Profesi ini bisa dibilang tidak sembarangan karena berkaitan erat dengan keselamatan. Jadi berikut penjelasan k3 migas, pengawas k3 migas, dan operator k3 migas.
K3 Migas
Sebelumnya, Anda harus tahu dulu apa itu K3 migas. Jadi, K3 migas adalah suatu penerapan K3 dalam meminimalisir resiko bahaya yang bisa jadi ditimbulkan dari migas pada waktu operasional.
K3 migas pun merujuk pada ketentuan tentang standarisasi peralatan, SDM, pedoman umum instalasi migas dan prosedur kerja yang tepat. Dengan begitu, instalasi migas dapat beroperasi dengan aman dan andal.
Bekerja di bidang migas bisa dikatakan tidak mudah. Apalagi kalau tidak memiliki pengalaman. Artinya, pihak perusahaan migas biasanya lebih menginginkan calon pekerja yang sudah “jadi”.
Apabila Anda ingin bekerja di bidang migas, ada baiknya mulailah dengan mengikuti program pelatihan K3 migas agar nantinya Anda bisa memiliki sertifikat kompetensi K3 migas dengan pilihan 2 level. Ada tingkat pengawas dan operator yang masing-masing memiliki tugas sendiri-sendiri.
Pengawas K3 Migas dan Tugasnya
Bagi Anda yang mau ikut sertifikasi K3 migas untuk level pengawas ada beberapa informasi penting. Sebelumnya, ketahui dulu tentang apa itu pengawas K3 migas. Pada intinya, pengawas K3 migas adalah seseorang yang mempunyai pengetahuan dan keterampilan untuk bertugas dalam pengawasan operator migas.
Pengawas K3 migas harus mempunyai pengetahuan dan ketrampilan dalam menerapkan serta mengawasi pelaksanaan sistem keselamatan maupun kesehatan kerja (K3) di tempat kerja. Selain itu juga bisa memberikan konsultasi dan pemecahan masalah K3 serta Undang-undang K3 yang berlaku.
Tugas pengawas k3 migas pun cukup kompleks. Salah satunya adalah memastikan karyawan telah menggunakan APD atau alat pelindung diri saat bekerja, serta membuat job safety analysis untuk semua bidang. Beberapa tugas lain seorang pengawas k3 migas yaitu:
- Melakukan safety talk yaitu pembicaraan dua arah antara pengawas maupun level superior dengan anak buah yang dilakukan di suatu tempat yang ditetapkan sebelumnya secara periodik. Informasi penting yang disampaikan seperti pentingnya keselamatan kerja, review jika ada temuan kondisi tidak aman, dan lainnya
- Mengikuti panitia pembinaan keselamatan dan kesehatan kerja (P2K3) safety committee
- Mengadakan pertemuan 5 menit sebelum memulai pekerjaan untuk menerangkan tugas serta wewenang tanggung jawab dari ahli K3, menjelaskan tentang hak-hak pekerja, dan sebagainya
Operator K3 Migas dan Tugasnya
Sementara untuk operator k3 migas memiliki tugas dan tanggung jawab yang cukup berat. Banyak kecelakaan kerja yang terjadi di industri migas. Untuk mencegah dan menangani kecelakaan kerja dibutuhkan operator k3 migas yang mumpuni.
Namun, oleh karena perannya cukup vital, tidak semua orang bisa ditunjuk sebagai operator k3 migas. Kandidat terbaik harus menjalani pelatihan tertentu dan mendapatkan sertifikasi dari badan resmi.
Tugas operator k3 migas yang paling utama adalah membantu meminimalisir terjadinya potensi bahaya yang dialami pekerjaan di industri tersebut. Untuk mengemban tugasnya, operator migas setidaknya harus punya 4 kompetensi dasar yaitu:
- Pengetahuan yang merupakan hal sangat penting dimiliki seorang operator k3 migas. Informasi tentang bahan migas dan karakteristiknya harus menjadi dasar penanganan masalah K3
- Ketrampilan contohnya seperti untuk menciptakan cara-cara efektif demi menghindari kecelakaan kerja
- Perilaku yang didapatkan dari sertifikasi sebelumnya
- Pengalaman pun sangat penting untuk memastikan semua pekerjaan dapat bekerja dengan baik
Apabila Anda ingin mengikuti sertifikasi K3 migas akan ada level operator atau pengawas. Oleh karena ada perbedaan tugas operator K3 migas dan level pengawas. Masing-masing akan dipelajari jika Anda mengikuti pelatihan sertifikasi ahli atau profesional k3 migas.