Training Accident Investigation BNSP

Kecelakaan kerja bisa terjadi kapan saja dan di mana saja, tanpa pandang bulu. Oleh karena itu, kemampuan untuk melakukan investigasi kecelakaan dengan tepat dan profesional menjadi sangat penting dalam dunia industri. Hal ini tidak hanya untuk memahami penyebab kecelakaan dan mencegah terjadinya kejadian serupa di masa depan, tetapi juga untuk memastikan lingkungan kerja yang aman dan sehat bagi para pekerja. Inilah mengapa Training Accident Investigation BNSP (Badan Nasional Sertifikasi Profesi) menjadi salah satu program pelatihan yang sangat berharga bagi perusahaan dan tenaga kerjanya.

Training Accident Investigation BNSP

Training Accident Investigation BNSP adalah program pelatihan yang dirancang khusus untuk meningkatkan kemampuan para tenaga kerja dalam melakukan investigasi kecelakaan secara komprehensif dan sistematis sesuai dengan standar BNSP. Program ini mencakup berbagai aspek investigasi kecelakaan, mulai dari pengumpulan data dan bukti, analisis faktor penyebab, hingga penyusunan laporan investigasi.

Peserta pelatihan akan diajarkan tentang metode dan teknik investigasi yang efektif, serta bagaimana menerapkan pendekatan ilmiah dalam mengidentifikasi akar permasalahan. Mereka juga akan mempelajari prosedur dan regulasi terkait investigasi kecelakaan, termasuk pelaporan kepada pihak terkait dan tindakan pencegahan yang harus diambil untuk mencegah kecelakaan serupa di masa depan.

Sertifikasi Accident Investigation BNSP

Setelah mengikuti training, peserta akan mengikuti ujian sertifikasi yang ditetapkan oleh BNSP. Ujian ini bertujuan untuk mengukur pemahaman dan kemampuan peserta dalam melakukan investigasi kecelakaan dengan benar dan profesional. Jika peserta lulus ujian, mereka akan diberikan sertifikat accident investigation sebagai bukti bahwa mereka telah memenuhi standar kompetensi yang ditetapkan oleh BNSP dalam melakukan investigasi kecelakaan.

Keuntungan Training & Sertifikasi Accident Investigation BNSP

Mengikuti Training Accident Investigation BNSP dan mendapatkan sertifikatnya memiliki berbagai keuntungan bagi individu dan perusahaan:

Meningkatkan Kemampuan Investigasi

Pelatihan ini memberikan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk melakukan investigasi kecelakaan dengan tepat dan komprehensif. Peserta akan belajar tentang prosedur dan metode investigasi yang efektif untuk mengidentifikasi penyebab kecelakaan dan mengambil langkah pencegahan yang tepat.

Meningkatkan Kesadaran Keselamatan

Dengan memiliki kemampuan investigasi kecelakaan yang baik, para tenaga kerja akan lebih sadar akan potensi bahaya di tempat kerja dan menjadi lebih proaktif dalam mencegah kecelakaan.

Meningkatkan Reputasi Perusahaan

Kehadiran para tenaga kerja yang terlatih dan profesional dalam investigasi kecelakaan akan meningkatkan reputasi perusahaan di mata pelanggan, mitra bisnis, dan masyarakat.

Persyaratan Training Accident Investigation BNSP

Agar mencapai hasil training yang optimal, calon peserta harus memenuhi sejumlah kriteria, khususnya dari aspek pengalaman kerja yang harus dipenuhi tanpa ada kekurangan satu dokumen.

Di bawah adalah syarat pendidikan dan pengalaman kerja minimal sesuai kategori calon peserta pelatihan  untuk dapat mengikuti Training Accident Investigation, yaitu:

  • SLTA/Sederajat, dengan pengalaman kerja minimal 3 tahun.
  • Diploma 3 (D3), dengan pengalaman kerja minimal 2 tahun.
  • Strata 1 (S1), dengan pengalaman kerja minimal 1 tahun.
  • Strata 2 (S2), dengan pengalaman kerja minimal 6 bulan.

Sedangkan untuk dokumen-dokumen yang diperlukan dalam hal pendaftaran, meliputi :

  1. Foto copy KTP
  2. Foto copy Ijazah terakhir
  3. Pas foto 3 x 4 latar merah, masing-masing 3 lembar
  4. Curriculum Vitae (CV) atau Portofolio
  5. Foto copy Sertifikat Kursus K3
  6. Surat Rekomendasi Pimpinan
  7. Lampiran bukti pelatihan berbasis metode analisis akar masalah
  8. Lampiran bukti membuat laporan investigasi (pendahuluan, ringkasan eksekutif, data dan fakta, analisis insiden, kesimpulan, dan rekomendasi), serta mengisi form hasil investigasi.

Materi Training Accident Investigation

Berikut adalah beberapa materi mengenai training cccident investigation sesuai SKKNI yang akan diperoleh untuk bisa menjadi seorang investigator bersertifikat:

  1. Kode Unit: KKK.00.02.003.01 Mengidentifikasi bahaya dan menilai risiko K3
  2. Kode Unit: KKK.00.02.014.01 Menganalisis dan mengevaluasi risiko K3
  3. Kode Unit: KKK.00.03.002.01 Partisipasi dalam penyelidikan kecelakaan
  4. Kode Unit: KKK.00.03.005.01 Mengembangkan analisa informasi dan data K3, dan proses pelaporan serta dokumentasi

Biaya Training Accident Investigation BNSP

Berikut ini biaya untuk mengikuti program training accident investigation BNSP.

  • Public Training : IDR 5.000.000
  • Inhouse Training: Segera Hubungi Kami

Dengan biaya tersebut, Anda sudah bisa mengikuti training dan sertifikasi (uji kompetensi) sekaligus, sangat hemat tentunya!

Yang akan Anda dapatkan setelah mengikuti pelatihan ini :

  • Materi pelatihan (bagi pelatihan online dapat dalam bentuk soft file) 
  • Sertifikat pelatihan Accident Investigation BNSP
  • Sertifikat kompetensi Accident Investigation BNSP**
  • Kartu kompetensi Accident Investigation BNSP**
  • Bebas akses video selama pelatihan online
  • Hadiah menarik selama sesi pelatihan

Langsung book jadwalnya di bawah ini, untuk informasi lebih lanjut jangan ragu-ragu menghubungi kami!

Jadwal Training Accident Investigation BNSP

Masih ada pertanyaan? We're ready to be the solution for your needs.

Lihat portofolio kami di sini.